
sambut anniversary ke-7, Cupbop hadirkan menu terbaru “Jajangmyeon”
May 25, 2023Tidak terasa, sudah 7 tahun lamanya Cupbop, merek makanan dengan cita rasa khas Korea seperti rice bowl dan street food menemani para pecinta kuliner dan kebudayaan negeri ginseng di Indonesia. Dengan Korean spirit yang dimilikinya, Cupbop bersama F&B Indonesia secara konsisten terus berinovasi untuk menghadirkan kebahagiaan di keseharian pelanggan.
Kali ini, untuk merayakan anniversary-nya yang ketujuh, Cupbop merilis menu terbaru Jajangmyeon, mie dengan saus kedelai hitam khas Korea dengan cita rasa manis dan gurih ditambah taburan wijen dan irisan daun bawang yang dapat dinikmati mulai tanggal 25 Mei 2023.
Mengangkat tagar #IniBaruJajang, Cupbop menyajikan rasa otentik khas Korea yang sesuai di lidah masyarakat Indonesia. Cupbopers, sebutan para penikmat Cupbop, dapat menambahkan kimchi, asinan sayur dengan rasa pedas khas Korea; fried egg atau telur goreng; chicken mandoo atau pangsit goreng ala Korea. Selain itu, Jajangmyeon Cupbop juga dapat dinikmati bersama Sokkochi, sate sosis dan sate odeng dengan rasa pedas manis khas Korea atau Hotdakk, hotang ala Korea berupa adonan tepung yang digoreng renyah dalam varian original, noodle, dan potato dengan pilihan isi sosis dan keju mozzarella.
Jajangmyeon Cupbop tersedia dalam waktu terbatas yang dapat dipesan melalui pembelian langsung di 20 gerai Cupbop dan lebih dari 100 gerai pilihan Chatime x Cupbop yang tersebar di seluruh Indonesia, aplikasi My F&B ID, dan online delivery dengan harga Rp25.000.
“Tanpa Cupbopers, Cupbop tentu tidak bisa hadir sejauh ini. Untuk menyambut anniversary Cupbop yang ketujuh, kami merilis menu Jajangmyeon untuk menemani momen ngemil teman-teman semua. Tidak hanya Jajangmyeon, teman-teman juga dapat menikmati berbagai sajian makanan Korea di Cupbop, seperti rice bowl, tokpokki, rapokki, dan lainnya. Semoga kedepannya, Cupbop dan F&B Indonesia dapat terus menghadirkan pengalaman berkesan untuk semua pelanggan, yang berawal dari rasa turun ke hati”, akhir Lany Cucu, Marketing General Manager F&B ID, perusahaan yang menaungi brand Cupbop di Indonesia.